-->

Pengertian Iman Kepada Kitab Kitab Allah Subhanahuwata'ala.

Pengertian Iman Kepada Kitab Kitab Allah Subhanahuwata'ala - Iman kepada kita Allah subhanahuwata'ala berarti percaya dan yakin dengan sepenuh hati bahwa Allah telah menurunkan kitab kitab-Nya kepada para Rasul-Nya. Ajaran yang terdapat didalam kitab tersebut disampaikan kepada umat manusia sebagai pedoman hidup agar dapat meraih kebahagiaan di dunia maupun di akhirat.

Di turunkannya kitab kitab Allah Subhanahuwata'ala ini merupakan anugerah bagi manusia. Mengapa demikian? Manusia dikaruniai akal dan pikiran sehingga dapat mengkaji ilmu pengetahuan yang ada didalamya. Kita kitab Allah Subhanahuwata'ala tersebut juga dapat memberi jalan keluar terhadap setiap masalah dan kesulitan yang dihadapi oleh manusia. Dengan adanya kitab kitab Allah Subhanahuwata'ala ini, manusia dapat membedakan mana yang benar (haq) dan mana yang salah (batil), mana yang bermanfaat dan mana yang mengandung mudharat (keburukan).

source img : nurazizaharham.blogspot.com/2016/03/isi-pokok-kandungan-kitab-kitab-allah.html

Seandainya kita tidak mempunyai pedoman yang datangnya dari Allah tentu kita tidak akan pernah mengetahui keberadaan, keesaan, dan keagungan Allah Subhanahuwata'ala. Demikian juga dengan orang orang terdahulu. Mereka mendapatkan informasi mengenai Keesaan Allah Subhanahuwata'ala melalui kitab kitab-Nya tersebut.

Tanpa dibimbing oleh Kitab Allah Subahanahuwata'ala, manusia juga akan melakukan penyembahan yang sesat dan tindakan tindakan sesuka hati. Tanpa kitab Allah Subhanahuwata'ala sudah pasti akan membuat manusia berada da;am kegelapan. Ibarat seseorang yang sedang berjalan, manusia berjalan tanpa mengetahui arah dan tidak mempunyai tujuan. Jika demikian, apa yang akan terjadi? Tentu perjalanan hidup seseorang tersebut menjadi tersesat bukan?

Untuk lebih memahami hal tersebut, perhatikanlah firman Allah dalam Q.S al-Maidah/5:16 berikut :

يَهْدِي بِهِ اللَّهُ مَنِ اتَّبَعَ رِضْوَانَهُ سُبُلَ السَّلَامِ وَيُخْرِجُهُمْ مِنَ الظُّلُمَاتِ إِلَى النُّورِ بِإِذْنِهِ وَيَهْدِيهِمْ إِلَىٰ صِرَاطٍ مُسْتَقِيمٍ

Artinya : Dengan kitab itulah Allah menunjuki orang-orang yang mengikuti keridhaan-Nya ke jalan keselamatan, dan (dengan kitab itu pula) Allah mengeluarkan orang-orang itu dari gelap gulita kepada cahaya yang terang benderang dengan seizin-Nya, dan menunjuki mereka ke jalan yang lurus

Pengertian Iman Kepada Kitab Kitab Allah Subhanahuwata'ala.  - Mungkin itu saja yang dapat saya sampaikan, kurang lebihnya mohon dimaafkan karena saya juga manusia yang tak luput dari kesalahan, apabila kalian ingin mengcopy artikel ini, tolong refrensi rujukan link ini ditambahkan kedalam artikel website kalian Sekian dan Terimakasih.

Sumber artikel :

Buku Pendidikan Agama Islam Kemendikbud RI 2017 Kelas 8 SMP

Dengan rincian sebagai berikut :

Penulis : Muhammad Ahsan dan Sumiyati
Penelaah : Yusuf A.Hasan
Pereview : Muh.Yasin
Penyelia Penerbitan : Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Bawlitbang, Kemendikbud.

https://tafsirq.com/5-al-maidah/ayat-16

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter