-->

Faktor Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan dan Perkembangan Manusia

Faktor Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan dan Perkembangan Manusia - Pengertian Pertumbuhan dan perkembangan serta Perbedannya- Hallo sobat Harafi's Mulki, kembali lagi bersama saya di website yang sederhana ini yang memberikan informasi informasi tentang sejarah, bio , pkn, atau tentang materi sekolah dan lain sebagainya. pada kesempatan kali ini saya ingin menshare apa apa saja faktor faktor yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan pada Manusia.


Faktor Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan dan Perkembangan Manusia
img source : www.psikologiku.com

Proses pertumbuhan dan perkembangan manusia dipengaruhi oleh beberapa faktor sebagai berikut

1). Makanan Bergizi Seimbang

Manusia membutuhkan makanan sebagai sumber energi untuk tumbuh dan berkembang. manusia membutuhkan makanan yang bergizi. makanan yang bergizi adalah makanan yang mengandung zat zat yang dibutuhkan tubuh untuk tumbuh dan berkembang. Zat yang dibutuhkan tubuh untuk tumbuh dan berkembang adalah sebagai berikut :

a).Karbohidrat, Sebagai sumber energi untuk beraktivitas
b).Lemak, sebagai cadangan energi.
c).Protein, sebagai zat pembangun dan mengganti sel yang rusak,
d).Vitamin, sebagai zat pengatur dan meningkatkan daya tahan tubuh.
e).Mineral sebagai zat pembangun dan pengatur tubuh
f).Air, sebagai pelarut zat zat makanan dan pengatur suhu tubuh

Zat zat yang dibutuhkan tubuh terdapat dalam makanan begizi.makanan bergizi terdiri dari menu empat sehat lima sempurna sebagai berikut

Makanan Pokok, Makanan pokok adalah sumber karbohidrat. Contohnya beras gamdum, sagu, jagung dan singkong
Sayur Sayuran, sayuran adalah sumber vitamin dan mineral contohnya, bayam brokoli wortel dan sawi.
Lauk pauk, lauk pauk adalah sumber protein dan lemak, contohnya telur daging udang dan ikan.
Buah buahan, buah adalah sumber vitamin dan mineral, contohnya apel jeruk melon anggur dan pisang
Minuman, Air berguna untuk metabolisme tubuh. air putih baik untuk kesehatan ginjal.

2) Olahraga

Olahraga adalah kegiatan menggerakkan badan yang dapat membuat ubuh menjadi segar dan bugar. ada bermacam macam olahraga antara lain jogging, senam, dan renang olahraga juga mempunyai banyak manfaatnya, kalian bisa mencari di blog ini tentang apa saja manfaat dari olahraga.

3). Istirahat

Setelah melakukan berbagai aktivitas, tubuh akan merasa lelah, tubuh memerlukan istirahat,. Istirahat bisa dilakukan dengan cara cara berikut.

a).Tidur
b).Rekreasi
c). Bersantai

Faktor Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan dan Perkembangan Manusia - mungkin itu saja yang dapat saya sampaikan, kurang lebihnya mohon di maafkan karena saya juga manusia yang tak luput dari kesalahan, apabila kalian ingin melihat manfaat manfaat dari sayur sayuran untuk kesehatan mata anda perlu membaca artikel yang satu ini Jenis buah buahan dan sayur sayuran untuk kesehatan mata

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter